• Alamat: Jl. Lili kembang, Maguwo, DIY
Call Center: (0274) 280 3000

Klinik Gigi Dan 7 Jenis Serba-Serbi Perawatan Kesehatannya

klinik gigi

Klinik Gigi di rumah sakit – Sadarkah anda bahwa gigi merupakan aset yang berharga dalam hidup anda? Gigi membantu anda untuk melumat dan mencerna makanan. Gigi juga membantu berbicara, mengucapkan suara berbeda dengan jelas dan memberi bentuk pada wajah.

Banyak orang yang menganggap remeh gigi mereka padahal fungsinya teramat penting. Saat ini banyak orang pergi ke dokter gigi untuk mempercantik gigi. Perawatan gigi seperti veneer, mahkota, kawat gigi, filling gigi, implan dan bleaching dilakukan guna menunjang penampilan.

Selain kulit dan rambut, kesehatan gigi juga perlu mendapat perhatian khusus. Setiap gigi dalam rongga mulut dilindungi oleh lapisan keras disebut email gigi. Setiap hari terbentuk lapisan tipis yang disebut plak menumpuk di gigi akibat makanan-makanan yang dikonsumsi.

Bakteri yang terkandung di plak menghasilkan asam yang merusak email dan menyebabkan gigi berlubang. Kerusakan gigi dalam berbagai bentuk sebaiknya segera ditangani untuk mencegah kondisi lebih parah. Kini banyak klinik gigi berkualitas di sekitar anda untuk menangani masalah gigi.

 

Jenis Perawatan di Klinik Gigi yang Tak Boleh Terlewatkan

Berbagai  klinik gigi umumnya menerima layanan perawatan gigi sebagai berikut:

  1. Pembersihan gigi (scaling)

Scaling merupakan teknik pembersihan gigi secara mendalam di bawah garis gusi. Penyakit ini dimulai ketika plak menumpuk di bawah dan sepanjang gusi. Plak tersebut menyebabkan infeksi dan melukai gusi serta tulang penyangga gigi. Infeksi dapat terlihat biasanya dalam bentuk pendarahan gusi, kemerahan dan gusi melunak. Ini sering disebut gingivitis (radang gusi).

Kondisi radang gusi parah akan mengarah pada periodontitis yaitu infeksi gusi yang merusak gigi, jaringan lunak dan tulang penyangga gigi. Penanganan dokter dibutuhkan segera untuk mencegah komplikasi yang mungkin terjadi seperti:  kehilangan gigi, infeksi tulang rahang, infeksi mulut dan gusi serta rasa nyeri tak tertahankan.

Proses scaling terdiri dari 2 bagian yaitu pembersihan gigi dan perawatan akar gigi dengan cara menghaluskan permukaan akar. Prosedur ini bertujuan untuk memfasilitasi gigi agar dapat melekat kembali ke gusi dan tulang rahang.

Setelah scaling, gigi anda mungkin akan terasa nyeri dan sensitif. Dokter akan meresepkan pil atau obat kumur untuk menjaga kebersihan gigi. Proses scaling berlangsung sekitar 30 menit sampai 1 jam.

  1. Perawatan saluran akar gigi

Merupakan prosedur perawatan gigi yang digunakan untuk mengobati infeksi di sistem akar gigi (terdiri dari pulpa gigi memanjang dari mahkota gigi sampai ke ujung akar).

Perawatan saluran akar gigi dibutuhkan jika terjadi infeksi yang disebabkan oleh bakteri, kerusakan gigi setelah tambalan gigi bocor dan trauma akibat jatuh. Sebelum perawatan saluran akar, pasien akan diminta untuk rontgen gigi guna melihat kondisi pulpa.

Seperti yang anda ketahui gigi terdiri dari 4 bagian penting yaitu: enamel (lapisan terluar gigi), dentin (komponen lembut yang menopang email dan membentuk sebagian besar bagian gigi), sementum (bahan keras yang melapisi permukaan akar) dan pulpa (jaringan lunak di dalam gigi dimana akar gigi berada).

Pulpa yang telah mengalami infeksi akan mati dan memungkinkan bakteri untuk menyebar. Jika sudah menyebar, pasien akan merasakan ngilu saat mengkonsumsi makanan atau minuman dingin/panas, rasa nyeri saat menggigit atau mengunyah makanan dan lain-lain. Dokter akan melakukan perawatan hingga bakteri hilang, saluran akar akan diisi dan gigi ditutup dengan tambalan atau mahkota.

  1. Penambalan/filing dan pencabutan gigi

Di klinik gigi, penambalan dan pencabutan gigi merupakan perawatan yang paling familiar. Ketika anda menemui lubang pada gigi maka solusi sementara adalah penambalan atau filling gigi. Sebelum proses penambalan, dokter akan membersihkan gigi berlubang terlebih dahulu baru kemudian menambal gigi. Tambalan gigi yang digunakan berbahan komposit dan ditempelkan dengan perekat khusus.

Terdapat alasan-alasan tertentu yang menyebabkan gigi wajib dicabut dan tidak dapat ditambal yaitu gigi berlubang parah, infeksi, kematian jaringan, posisi gigi tidak normal sehingga mempengaruhi syaraf dan menimbulkan indikasi lain. Selain penambalan secara langsung, terdapat metode penambalan tidak langsung yaitu dengan cara mencetak tambalan menyerupai gigi asli. Ini dilakukan jika kondisi gigi sudah rusak parah.

Layanan Pemeriksaan Gigi di RS BBM: KLIK DISINI

Selain perawatan gigi di atas, terdapat beberapa metode perawatan di klinik gigi yang berfokus pada peningkatan penampilan mulut dan gigi yaitu:

  1. Implan dan Crown Gigi

Pemasangan implan dan mahkota gigi bertujuan untuk menggantikan gigi yang patah, rusak atau tanggal. Implan gigi akan menyatu dengan gusi dan tulang rahang melalui proses yang dikenal dengan sebutan oseointegrasi. Implan dan mahkota gigi umumnya bersifat permanen.

Jika anda memilih perawatan ini, pertama-tama dokter akan melakukan pemeriksaan menyeluruh untuk mengetahui kondisi tulang rahang melalui rontgen dan pencocokan warna gigi. Jika masih memiliki sisa gigi, dokter akan mencabutnya sebelum implan dipasangkan.

Tindakan bius lokal dilakukan untuk pencabutan gigi, pemasangan implan gigi, dan penempatan penyangga di atas implan. Sementara pemasangan gigi tiruan atau mahkota gigi dilakukan setelah gusi sembuh. Teknik implan cenderung lebih mahal dibandingkan metode lainnya.

  1. Perawatan ortodontik (kawat gigi)

Kawat gigi adalah cara meluruskan atau memperbaiki letak gigi guna menunjang penampilan. Prosedur yang satu ini bekerja dengan memberi tekanan pada gigi untuk perlahan merapikan posisi/letak gigi sebagaimana mestinya. Ketika ada tekanan dari kawat gigi, tulang rahang menyesuaikan dan memungkinkan gigi serta akarnya untuk bergerak.

Kawat gigi biasanya terbuat dari logam, keramik atau plastik. Kawat gigi dipasangkan minimal 6 bulan sampai 2 tahun tergantung kondisi gigi yang akan dirapikan. Semua orang dapat melakukan perawatan ini namun yang memiliki gigi terlalu banyak, menonjol, bengkok atau celah antar gigi terlalu lebar merupakan prioritas.

  1. Veneer

Gigi bengkok, retak, lapisan email yang rusak atau celah gigi terlalu besar dapat diatasi dengan veneer gigi. Penutup tipis yang ditempatkan pada gigi atas bagian depan akan memperbaiki penampilan anda. Lapisan tersebut akan menyerupai gigi asli. Veneer gigi biasanya terbuat dari porselen atau komposit (bahan campuran antara partikel plastik dan kaca) 

  1. Pemutihan gigi (bleaching)

Bleaching dilakukan untuk membersihkan permukaan gigi dari plak, karang gigi dan kotoran lainnya. Gigi menjadi ternoda akibat makanan, minuman, obat-obatan atau gaya hidup tidak sehat seperti merokok. Teknik pemutihan gigi juga dapat dilakukan dengan menggunakan pasta gigi dengan tinggi sodium polyfosfat dan hydroxypatite secara rutin.

 

Tips Perawatan Gigi Sederhana

Ada lebih banyak hal yang dapat anda lakukan untuk menjaga kesehatan gigi. Berikut 7 kebiasaan mandiri yang dapat anda lakukan di rumah:

  • Perhatikan sikat gigi anda. Simpan di tempat kering dalam posisi tegak, bersihkan sikat gigi setelah digunakan dan ganti tiap tiga sampai empat bulan.
  • Lidah juga perlu disikat. Kebiasaan ini menghindarkan anda dari bau mulut. Gunakan pembersih lidah khusus.
  • Kunjungi dokter gigi secara rutin minimal 6 bulan sekali.
  • Gunakan pasta gigi dengan kandungan fluoride. Mineral alami ini akan mengeraskan email dan mencegah gigi berlubang. Tambahkan cairan kumur untuk membersihkan gigi secara menyeluruh.
  • Hindari minuman manis dan soda. Pertimbangkan makanan dan minuman yang masuk ke tubuh anda.
  • Hindari merokok sebab penggunaan tembakau berkontribusi pada sebagian besar kerusakan di jaringan mulut.

Kunjungi klinik gigi Rumah Sakit Bunga Bangsa Medika untuk mendapatkan berbagai perawatan gigi bersama dr. Puspita Maharani. Jam praktek selengkapnya silahkan kunjungi website atau media sosial RS BBM.